Obyek Wisata Batu Secret Zoo Kota Batu Malang jawatimur, Tempat wisata Favorit Di Batu Malang Jawatimur Indonesia


Obyek wisata Batu Secret Zoo yang dibuka pada pertengahan tahun 2010 ini adalah salah satu tempat wisata di kota Batu Malang yang paling banyak digemari khususnya untuk wisata keluarga, Obyek wisata ini merupakan tempat wisata yang berbasis kebun binatang modern yang dibangun di atas tanah seluas kuarang lebih 14 hektar. Batu Secret Zoo sendiri masih masuk dalam kawasan Obyek wisata Jatim Park 2, Salah satu tempat yang banyak digemari oleh para pengunjung adalah Pohon Inn dan juga Museum Satwa. Bukan hanya itu saja Batu Secret Zoo juga memiliki beberapa jenis koleksi hewan dari habitat yang berbeda beda, Tapi sebagian besar hewan yang ada di sini adalah hewan yang berasal dari benua Asia dan benua Afrika, seperti ada Singa Putih, Burung Macau, Kijang Afrika dan masih banyak hewan lainya.

Obyek Wisata Batu Secret Zoo Kota Batu Malang jawatimur, Tempat wisata Favorit Di Batu Malang Jawatimur Indonesia
Obyek Wisata Batu Secret Zoo Kota Batu Malang jawatimur, Tempat wisata Favorit Di Batu Malang Jawatimur Indonesia



Jika Anda berwisata ke Batu Secret Zoo, Anda akan bisa melihat beberapa jenis satwa yang berasal dari seluruh belahan dunia seperti, Gajah Sumatra,Singa Afrika, Burung Macau, Buaya dan masih banyak lagi hewen hewan lainya. Selain Anda bisa melihat secara langsung beberapa jenis hewan di Batu Secret Zoo, Anda juga bisa menikmati beberapa wahana seru yang ada di tempat ini seperti Kidz Zone, Giant Wheel, River Adventure, Log Flume, dan masih banyak lagi wahana wahana lainya.

Batu Secret Zoo ini secara tepatnya beralamatkan di di Jalan Oro-Oro Ombo No. 9, kota Batu, Malang, Jawa Timur. Untuk menuju ke Batu Secret Zoo Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi ataupun lebih memilih menggunakan kendaraan umum. Berikut ini rute untuk menuju ke Batu Secret Zoo Kota Batu Malang Jawatimur.


Kendaraan Umum Menuju Ke Batu Secret Zoo
Jika Anda memilih untuk menggunakan kendaraan umum, pertama Anda harus menuju ke Terminal Arjosari yang ada di Kota Malang . Dari Terminal Arjosari Anda bisa melanjutkan perjalanan dengan naik angkutan umum dengan jurusan Arjosari,Dinoyo atau Landungsari, dengan angkutan umum yang berkodekan ADL atau Anda juga bisa menaiki angkutan umum dari Arjosari langsung menuju ke Landungsari dengan kode angkutan AL. Selanjutnya Dari Terminal Landungsari Anda bisa menaiki angkutan umum dengan jurusan Batu-Junrejo-Landungsari atau yang berkode BJL langsung menuju ke lokasi Obyek wisata Secret Zoo di jalan kartini. Untuk pulang dari Batu Secret Zoo menggunakan kendaraan umum disarankan jangan lebih dari jam 5 sore, karena angkutan umum di sini hanya beroprasi sampai dengan jam 5 sore saja.


Jam Buka Wisata Batu Secret Zoo

Untuk Jam buak dari Obyek Wisata Batu Secret Zoo ini buka mulai dari jam 10 pagi sampai jam 6 sore setiap harinnya. Dengan harga tiket yang cukup terjangkau, yaitu 70 ribu sampai 80 ribu di hari senin sampai hari kamis. Untuk hari selanjutnya, yaitu hari jum’at, sabtu dan minggu biasanya akan lebih sedikit mahal, yaitu sekitar 100 ribu sampai 110 ribu. Untuk bisa menikmati semua wahana di sini sebaiknya Anda dating di pagi hari.



Yang Bisa Di Jelajahi Di Batu Secret Zoo


Obyek Wisata Batu Secret Zoo Kota Batu Malang jawatimur, Tempat wisata Favorit Di Batu Malang Jawatimur Indonesia
Obyek Wisata Batu Secret Zoo Kota Batu Malang jawatimur, Tempat wisata Favorit Di Batu Malang Jawatimur Indonesia


Kampung Afrika dan Gajah
Di tempat ini Anda akan menyaksikan secara langsung bayi Gajah Sumatra selain itu Anda juga diperbolehkan untuk memberi makan bayi Gajah yang ada di kandang ini. Di Kampung Afrika ini, Anda bisa langsung melihat kelucuan hewan hewan kecil seperti, marmut, kelinci,hamster dan hewan hewan kecil yang imut lainya. Selain itu di tempat ini juga terdapat sebuah cafe yang biasa digunakan para wisatawan untuk beristirahat.



Savannah
Di Savannah Anda bisa melihat beberapa jenis hewan yang berasal dari Afrika melalui sebuah terowongan yang memiliki dinding terbuat kaca, Hewan hewan yang ada di Savannah ini adalah Scimitar-Horned oryx, Giant Sable Antelope, Zebra, dan hewan hewan yang meiliki kuku tajam lainnya. Anda juga bisa mencari informasi dari teknologi layar sentuh yang disediakan di terowongan ini.



Kudanil dan Buaya
Di tempat yang satu ini Anda bisa menyaksikan secara lansung bagaimana kehidupan yang sebenarnya dari hewan kuda nil, dari muali habitatnya, makanannya , dan pergerakan dari para Kudanil yang ada di siini. Pada waktu dimana Kudanil di sini harus makan, Anda juga diperbolehkan untuk memberi makan para Kudanil ini dengan makanan yang telah disediakan oleh pihak kebun binatang seperti sayur, buah buahan bahkan Kudanil di sini juga suka makan roti. Sealain Kudanil Anda juga dapat menyaksikan kehidupan Buaya dari jembatan yang telah disediakan di sini.



Rumah Elang
Bagi Anda yang berkunjung ke rumah elang ini, Anda akan dapat melihat kehidupan elang secara langsung, berbagai macam dan jenis jenis Elang, dan juga status konservasinya. Ada petugas yang siap memandu Anda untuk mengetahui apa saja jenis Elang yang ada di Rumah Elang ini. Elang yang ada di sini adalah elang elang yang diadopsi atau dibeli dari masyarakat oleh pihak kebun binatang.



Fantasy Land

Area permainan yang satu ini cukup luas, Selain itu di sini juga disediakan tempat untuk beristirahat berupa cafe yang berada di sebelah Fantasy Land. Selain itu juga ada kolam renang yang dibuat khusus untuk anak anak, dilengkapi dengan ember yang berukuran besar dan juga air mancur yang akan membuat anak anak bermain dengan asik. Ada juga kereta Safari Farm yang akan mengajak Anda berkeliling melihat hewan hewan di sekitar Fantasi Land, bahkan diwaktu tertentu Anda juga diperbolehkan untuk memberi makan hewan di sini dengan makanan hewan yang telah disediakan pengelola.



River Adventure

Di sini Anda bisa menaiki perahu mesin yang sangat menyenagkan sambil melihat banyak Orangutan yang ditempatkan di pulau kecil ini. Anda juga akan melewati tempat yang disebut dengan akan Bahtera Nuh, dan juga pulau-pulau Orangutan.



Feeding Birds
Feeding Bird di sini Anda diperbolehkan memeberi makan burung dengan fasilitas yang disediakan oleh Batu Secret Zoo.



Tiger Land
Di Tiger Land Anda bisa menyaksikan tingkah dari hewan yang terkenal buas, yaitu Harimau secara langsung. Kandang harimau-harimau di sini dirancang dengan tema yang informatif untuk anak anak. Bukan hanya harimau saja, Di sini juga ada Singa putih yang pertama di Indonesia, setelah Maharani Zoo & Goa, yang ditempatkan bersebelahan dengan Singa dari Afrika.



Memancing Harimau

Untuk wahana yang satu ini Anda diharuskan membayar 10 ribu sampai 15 ribu. Di sini Anda akan berdiri di atas kaca acrylic dan diberikan pancingan yang berumpan daging segar untuk para harimau. Tapi tidak sama dengan memancing ikan, memancing harimau yang dimaksud di sini adalah memberi makan Harimau dengan alat yang mirip dengan pancingan, karena sangat berbahaya sekali jika Anda memberi makan Harimua secara langsung. Selain memberi makan Anda juga dapat menyaksikan tingkah laku dari harimau yang ingin mengambil daging tersebut.



Giant Wheel
Giant Wheel ini adalah kincir yang berukuran raksasa dan merupakan kincir terbesar kedua di Indonesia, setelah yang pertama di Jakarta. Kincir ini bisa untuk Anda naiki, dari sini Anda akan melihat keindahan seluruh kota Batu dan melihat isi dari kebun binatang dari atas. Bahkan akan diiringi dengan musik yang membuat suasana semakin seru. Di bagian bawah kincir ini terdapat kaca, agar Anda bisa melihat kea rah bawah, yang akan membuat ketegangan bertambah.



Log Flume
Wahana yang satu ini juga sangat seru dan banyak diminati oleh para pengunjung, di sini Anda akan merasakan siraman air yang segar yang disebut dengan “Jack and the Beanstalk”, yang membuat wisata air Anda semakin seru.


Bagaimana Anda berminat berkunjung ke salah satu Obyek Wisata yang ada di Kota Batu Malang ini, dan merasakan asiknya menjelajahi dunia Hewan Batu Secret Zoo, Jangan lupa juga untuk mampir ke tempat tempat wisata lainya yang ada di sekitar Batu Secret Zoo ini. 

No comments:

Post a Comment